Pasaman, – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pasaman 2024, Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Welly Suheri dan Anggit Kurniawan Nasution mengumumkan penunjukan Dedi (Ngah Dedot) sebagai Ketua Tim Pemenangan mereka.
Pengumuman ini berlangsung dalam rapat Kordinasi Koalisi Pasaman Bangkit di Lubuksikaping, Kabupaten Pasaman, Selasa (03/09/2024).
Dedot Ia dikenal luas oleh masyarakat Pasaman. Latar belakangnya juga seorang pengusaha yang banyak berhubungan dengan daerah terisolir. Bahkan ia juga dikenal luas sebagai tokoh berpengalaman dalam politik, meski selama ini sering berada di balik layar. Pada masa pemerintahan Benny Utama namanya juga tidak asing lagi, karena ikut berpartisipasi aktif dalam memenangkan Benny Utama pada Pilkada Pasaman sebelum-sebelumnya.
Welly Suheri-Anggit Nasution serta segenap tokoh masyarakat sepakat secara bersama untuk mengamanahkan posisi penting itu kepada Dedot, karena memang sudah selayaknya posisi itu diamanahkan kepadanya.
Seperti diketahui bapaslon Welly-Anggit didukung oleh koalisi "Pasaman Bangkit, " yang diusung oleh partai PKB , PAN, PDIP serta PBB. Koalisi ini menjadi kekuatan tambahan bagi Welly dan Anggit, memperluas basis dukungan mereka di seluruh wilayah Kabupaten Pasaman, dari kecamatan hingga ke nagari.
Pada kesempatan itu, Dedot, yang menyambut penunjukan ini dengan antusias, berkomitmen untuk memobilisasi simpatisan di setiap kecamatan dan nagari di Pasaman. Ia menegaskan pentingnya dukungan masyarakat lokal untuk mencapai kemenangan dan memastikan suara mereka tersalurkan dengan baik dalam Pilkada mendatang.
Baca juga:
Tony Rosyid: Sepakat Dua Periode Saja!
|
"Ini adalah hal mendasar, Alhamdulillah kekuatan sinergi dari pengarah seperti Pak Donizar, Pak Muzli M Nur, Pak Bona Lubis dan tokoh tokoh Pasaman yang dikolaborasikan dengan person Anggit Nasution selaku anak Muda Tunggal perwakilan pemuda di Pilkada Pasaman. Serta anak anak muda yang punya niat Untuk kebangkitan Pasaman, kita yakin, kita ada dan Kita mampu menang untuk Bangkit, " tutur Juru Bicara Koalisi Pasaman Bangkit Dedot kepada awak media.
"Ini langkah baik bagi kita semua untuk menuju Pasaman Bangkit. Mari bersama bergandengan tangan untuk Pasaman tercinta ini, " tambahnya.
Ia juga meminta semua tim yang ada mulai merapatkan barisan memperkuat kekompakan untuk menuju kemenangan bersama.
Dengan dukungan kuat dari koalisi dan dedikasi tim pemenangan yang solid, Welly Suheri dan Anggit Kurniawan Nasution semakin optimis untuk meraih kemenangan dalam kontestasi politik tahun 2024.